Sekolahku ....
MEMAKNAI PERINGATAN HARI KARTINI
Pagi itu memang tidak seperti biasanya, ada pemandangan lain di SDN I Bangsri, dalam rangka memperingati hari (kelahiran) RA. Kartini yang jatuh tiap tanggal 21 April, SDN I Bangsri mengadakan pawai keliling yang diikuti oleh semua warga sekolah yakni siswa kelas I sampai dengan kelas VI, guru, karyawan, dan tenaga kependidikan lainnya. Semua peserta harus mengenakan pakaian tradisional/adat daerah-daerah yang ada di Indonesia. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Jumat, 29 April 2011.
Seperti yang telah kita ketahui bersama bahwa setiap tanggal 21 April kita peringati sebagai Hari Kartini. Raden Ajeng Kartini merupakan pelopor Wanita Indonesia. Bersyukurlah kita wanita Indonesia yang telah pernah memiliki seorang pelopor pejuang nasib kaum wanita sehingga derajat kaum wanita terangkat dari keterbelakangan. Kepeloporan Raden Ajeng Kartini wajib kita tiru dan kita amalkan, kita wanita Indonesia telah memperoleh hak-hak kita sebagai wanita, sesuai dengan hak kaum laki-laki sebagai umat Tuhan yang tidak dibeda-bedakan.